Operasi SAR Terhadap Korban Amos Dihentikan

2 months ago 47
PENCARIAN – Tim SAR gabungan saat melakukan pencarian terhadap korban Amos Ibar di Kali Yamas, Asmat, Kamis (23/1/2025). (FOTO: IST/TIMEX)

TIMIKAEXPRESS.ID,TIMIKA

Kantor Pencarian dan Pertolongan (Search and Rescue-SAR) Timika, secara resmi menutup operasi pencarian gabungan terhadap korban Amos Ibar pada Kamis (23/1/2025) petang.

Tim SAR gabungan menghentikannya upaya pencarian selama tujuh sejak menerima laporan terjadinya laka laut yang menimpa korban Amos di Muara kali Yamas, Distrik Sawaerma, Kabupaten Asmat, Papua Selatan pada 16 Januari 2025.

Operasi SAR dinyatakan ditutup atas hasil pemantaun selama hari ke-6 dan hari ke-7 dari  operasi SAR yang dilakukan tim gabungan, tidak menemukan adanya tanda-tanda terhadap keberadaan korban.

Sebagaimana ketentuna Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2014 dan standar pelaksanaan operasi SAR, disebutkan operasi SAR telah memasuki hari ke-7 dan tidak ditemukannya tanda-tanda keberadaan korban, maka operasi SAR diusulkan untuk ditutup.

Namun,  dikemudian hari apabila ditemukan adanya tanda-tanda keberadaan korban, maka operasi SAR dapat dibuka kembali.

Dengan ditutupnya operasi SAR atas laka laut di Muara kali Yamas, maka seluruh unsur yang terlibat dikembalikan ke satuannya masing-masing dengan ucapan terima kasih. (via)

Jumlah Pengunjung: 49

Read Entire Article
Sumut Bermartabat| Timika Hot | | |