Camp Remaja 2025 GKII se-Tanah Papua di Timika Mengubah Hidup, Mengubah Dunia

11 hours ago 4

TIMIKAEXPRESS.id – Camp Remaja 2025 (CR25) yang digelar Gereja Kemah Injil Indonesia (GKII) se-Tanah Papua di Mimika, Papua Tengah mengusung semangat “Transforming Life, Changing The World (Mengubah Hidup, Mengubah Dunia).

Kegiatan religi yang akan berlangsung selama 5 hari sejak 30 Juni hingga 4 Juli 2025,
diikuti lebih 900 anak remaja usai 12-17 tahun dari empat wilayah pelayanan di tanah Papua.

Pembukaan CR25 di Graha Eme Neme Yaware pada Senin (30/6/2025) oleh Asisten I Setda Mimika Ananias Faot, dihadiri langsung Bupati Intan Jaya Aner Maisini, serta Pdt. Dr. Hans Waker selaku Ketua Klasis GKII Wilayah II Pegunungan Tengah.

Adapun serangkaian kegiatan CR25 meliputi ibadah bersama, Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR), kegiatan seru oleh masing-masing kelompok remaja, serta Camp Remaja Got Talent 2025.

Adapun tujuan kegiatan CR25 adalah untuk mempererat persaudaraan diantara remaja, membangun relasi yang sehat, saling menghargai, dan hidup dalam kasih Kristus.

Selain itu, mencetak generasi muda yang tangguh secara rohani, siap melayani, serta menjadi terang dan garam di tengah masyarakat.

Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra), Ananias Faot CR25 tidak sebatas kegiatan, tapi momen berharga dalam membentuk karakter dan spiritualitas generasi muda dalam menghadapi dinamika serta tantangan zaman.

“Harapan saya melalui kegiatan ini dapat memperkuat iman, nilai-nilai luhur kristiani, serta membangun persaudaraan dan solidaritas antar sesama remaja kristiani,” ujarnya.

Ananias juga menyampaikan apresiasi kepada panitia penyelenggara atas dedikasi, semangat, dan kerja keras sehingga kegiatan iman ini bisa terselenggara.

Sementara Apra Kilungga selaku Ketua Panitia, mengatakan sebelumnya pada 2023 lalu kegiatan serupa sukses digelar di kota Jayapura.

“Tahun ini, Kabupaten Mimika mendapat kepercayaan sebagai tuan rumah, tentu harapan kita seluruh rangkaian kegiatan dan pelaksanannya bisa berjalan aman, lancar dan sukses. Ini semua tidak terlepas dari dukungan semua pihak,” ucapnya.

Kegiatan CR25 mendapat dukungan penuh dari Pemkab Mimika, PT Freeport Inodnesia, TNI-Polri, PT Mpaigelah, serta para pihak terkait lainnya.

Adapun tema yang diusung ‘Mengubah Hidup, Mengubah Dunia’, selaras dengan firman Tuhan sebagai sosok, yang merupakan figure dan citra Allah yang mengubah dunia.

Apra secara pribadi menyampaikan apresiasi dan terima kasih khusus kepada para peserta CR25 dari Kabupaten Puncak dan Intan Jaya karena bisa ikut ambil bagian dalam kegiatan ini.

“Kami teman-teman panitia awalnya pesimis karena di tengah situasi konflik, baik di Intan Jaya maupun Kabupaten Puncak, tapi mereka bisa hadir,” demikian Apra.(a77)

Jumlah Pengunjung: 9

Read Entire Article
Sumut Bermartabat| Timika Hot | | |