Timika, 26 Juni 2025
Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga(Disparbudpora) Kabupaten Mimika menyelenggarakan lomba lari 10 Kilometer tingkat SMP dan SMA-SMK pada Kamis, 26 Juni 2025.
Lomba lari dalam rangkaian turnamen multi event student 2025, ini mengambil start dari Jalan W.R Supratman dan finish di GOR Futsal SP 2 Timika.
Lomba lari 10 kilometer diikuti 243 peserta dari berbagai SMP-SMA/SMK di Mimika.
Selain lomba lari, turnamen Multi Event Student 2025 yang digelar sejak 11 Juni 2025 lalu juga mempertandingkan lima Cabang Olahraga (Cabor) lainnya, yaitu Futsal, Voli, Sepak Bola, Dayung, dan Panjat tebing kategori putra dan putri.
Turnamen tingkat pelajar ini diselenggarakan dalam rangkamenciptakan generasi emas Mimika yang unggul, berdaya saing, dan berakhlak mulia.
Ananias Faot selaku Plt. Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Mimika pada pembukaan turnamen multi event student 2025, mengatakan turnamen yang digelar memiliki makna penting, yakni bukan hanya sebagai ajang kompetisi dan unjuk prestasi, tapi lebih dari itu menjadi sarana pendidikan karakter, pembinaan mental, serta kerja sama dan semangat juang di kalangan pelajar.
Adapun juara lomba lari 10 Km tingkat SMA/SMK kategoriputra diraih Johanes Baransano dari SMK St. Yohanis Don Bosco dengan catatan waktu 42.20.93’’. Juara 2 diraih Abdullah Heremba dari SMK Negeri 1 Mimika dengan catatan waktu44.36.77’’, dan juara 3 diraih Claudius Mitapo dari SMK Negeri 2 Mimika, dengan catatan waktu 44.43,82’’.
Sementara juara lomba lari 10 Km tingkat SMA/SMK kategoriputri, juara 1 diraih Sera Kogoya dari SMK Negeri 5 Mimika, dengan catatan waktu 52.43.05’’. Juara 2 diraih Sity Rumbiakdari SMA Negeri 1 Mimika, dengan catatan waktu 62.19.10’’, dan juara 3 diraih Irine Nirigi dari SMA Negeri 5 Sentra Pendidikan, dengan catatan waktu 65.20.58’’.
Sedangkan juara lomba lari 10 km tingkat SMP kategori putra, diraih Afrial Johanes dari SMPN 2 Mimika sebagai juara 1, dengan catatan waktu 41.47.53’’. Juara 2 diraih Abal Alias dariSMP Negeri Koperapoka, dengan catatan waktu 43.06.53’’. diposisi ketiga ada Simson Mansnandifo dari SMP NegeriKoperapoka, dengan catatan waktu 43.59.61’’.
Selanjutnya untuk kategori putri lomba lari 10 Km tingkat SMP, Juara 1 diraih Amsal M.Womsiwor dari SMP YPK Ebenhaezer, dengan catatan waktu 57.16.30’’. Juara 2 diraih Meri Yikim dariSMP YPPK St. Bernardus, dengan catatan waktu 58.55.10’’, danjuara 3 diraih Naomi Faidiban dari SMP YPK Ebenhaezer, dengan catatan waktu 59.10.23’’.
Berikut dokumentasi pelaksanaan lomba lari 10 kilometer yang diabadikan: Harry Thenggo – Timika eXpress.










Jumlah Pengunjung: 64