Pendulang Diminta Jangan Menyemprot Tanggul dengan Alkon

11 hours ago 3

SOSIALISASI – Kapolsek Kuala Kencana, AKP Djemi Reinhard saat memberikan sosialisasi kepada warga pendulang di Mile 35, Kamis (13/3). (FOTO: IST/TIMEX)

TIMIKAEXPRESS.id – PT. Freeport Indonesia bersama TNI/Polri melakukan sosialisasi kepada warga pendulang atau warga non karyawan yang melakukan aktivitas pendulangan menggunakan mesin Alkon agar menghentikan aktivitas tersebut.

Sosialisasi tersebut dilakukan di Tanggul Barat, Mile 35, Distrik Kuala Kencana, Mimika-Papua Tengah, Kamis (13/3).

Kapolsek Kuala Kencana, AKP Djemi Reinhard kepada awak media di Kantor Pelayanan Polres Mimika pada Kamis (13/3) mengatakan bahwa sosialisasi tersebut dilakukan agar warga pendulang menghentikan pendulangan menggunakan mesin Alkon, dan melakukan pendulangan secara manual didalam kali.

“Sosialisasi ini dilakukan agar warga pendulang tertib melakukan pendulangan tanpa menganggu operasional perusahaan maupun kontraktor yang melakukan aktivitas di areal Tanggul Barat,” ujarnya.

AKP Djemi Reinhard menyebutkan bahwa sosialisasi tersebut, telah disepakati agar warga pendulang tidak lagi menyemprot tanggul menggunakan mesin Alkon.

“Hal-hal yang bersifat larangan itu tidak boleh dilakukan. Koordinator dan perwakilan lokasi diberikan waktu selama 10 hari untuk memberikan sosialisasi kepada warga pendulang,” jelasnya.

AKP Djemi Reinhard menuturkan tindakan yang dilarang sosialisasi tersebut yaitu warga pendulang jangan lagi menyemprot tanggul-tanggul yang sangat riskan, karena dapat memutuskan tanggul dan banjir ke wilayah Timika.

“Intinya para pendulang ini harus mendulang pada tempatnya. Ada sinyalir bahwa warga pendulang yang menyemprot tanggul-tanggul di malam hari,” ungkapnya.

AKP Djemi Reinhard menegaskan bahwa apabila tidak ada pengertian dan kesadaran dari warga pendulang, maka akan ditindak tegas sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Jika kedepannya masih ditemukan warga pendulang yang melanggar, maka yang bersangkutan diproses hukum,” pungkasnya. (via)

Jumlah Pengunjung: 2

Read Entire Article
Sumut Bermartabat| Timika Hot | | |