Pekan Ini Bapenda akan Uji Coba Listrik di Gedung Baru

3 weeks ago 21

BARU-Tampak gedung baru Bapenda kontrsuksi beton tiga lantai yang tampak kokoh dengan nuansa biru. (FOTO: LINDA BUBUN LANGI/TIMEX)

TIMIKAEXPRESS.id – Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Mimika akan segera menempati gedung baru tiga lantai yang telah rampung dikerjakan akhir Tahun 2024 lalu, setelah uji kondisioning listrik, yakni pengujian untuk memastikan kelayakan instalasi listrik oleh PT PLN.

Uji kondisioning listrik akan dilaksanakan pada Sabtu (18/1/2025) berdasarkan hasil pertemuan dengan jajaran PLN Timika.

Hal itu diungkapkan Dr. Drs. Dwi Cholifah, Ap, M.Si, Kepala Bapenda Mimika, saat ditemui Timika eXpress, di kantornya, Selasa (14/1/2025).

Kata dia, operasional atau penggunaan gedung baru untuk pelayanan ini sedianya dilakukan akhir tahun lalu, namun terkendala dengan proses finishing, yang hingga kini masih ada beberapa item yang belum rampung, salah satuya listrik.

“Berdasarkan keterangan dari petugas PLN ada satu komponen yang kurang yakni kubikal. Tetapi komponen itu kabarnya sudah tersedia dan tinggal uji coba saja Sabtu ini,” ungkap Dwi.

Selain itu landscape juga sejauh ini belum tuntas dikarenakan halaman keliling gedung baru tersebut spesifikasinya adalah aspal, sementara untuk proses pengaspalan terkendala hujan, sehingga pihak ketiga belum dapat menyelesaikan pekerjaan tersebut.

Namun sebagian besar sudah diaspal.

Lebih lanjut Dwi, terkait dengan kebutuhan listrik memang membutuhkan daya yang besar, untuk menjamin operasional kantor karena peralatan gedung cukup banyak termasuk lift dan berbagai peralatan elektronik lainnya, karena itu Bapenda menggunakan daya hingga 695 kilo volt ampher (KVa).

“Secara teknis PLN tinggal konek saja, lalu kita uji coba,” tambahnya.

Sementara itu, Dwi belum menjelaskan lebih jauh mengenai detail interior gedung tersebut, namun ia mengatakan gedung terdiri dari tiga lantai ditambah dengan rooftuff di bagian atas gedung untuk mushala dan tempat santai.

Dengan gedung ini, dirinya memastikan pelayanan kepada masyarakat akan lebih maksimal dan nyaman, selain itu juga akan nyaman bagi pegawai yang saat ini jumlahnya 126 orang.

Landscape juga cukup luas yang memungkinkan menampung banyak kendaraan.

“Itu kan ada hari-hari tertentu yang wajib pajak sangat padat. Di gedung lama ini kita agak kewalahan,” ungkapnya.

Setelah listrik dan meubeler tuntas, maka pihaknya akan bergeser secara bertahap ke gedung baru.

Dan yang paling prioritas menurut dia adalah server, karena terkait dengan data-data wajib pajak dan lainnya.

Saat ditanya menganai pembangunan gedung ini, Dwi menjelaskan, gedung ini dikerjakan dalam tiga tahap, tahap pertama dilaksanakan multi year yakni di Tahun 2022 hingga Tahun 2023 senilai Rp 56 miliar.

Selanjutnya adalah finishing yakni interior dan listrik dan tahap berikut yakni taman (landscape).

Anggaran untuk finishing sendiri sebesar Rp 8 miliar sedangkan taman Rp 17 miliar.

Setelah bergeser ke gedung baru, gedung lama selanjutnya akan dimanfaatkan untuk sarana olahraga, yang nantinya bisa menjadi pilihan bagi masyarakat Mimika untuk mengisi aktivitas olahraga, karena akan disediakan lapangan futsal dan lapangan bulu tangkis.

Selain itu, dengan lahan yag luar di sekeliling gedung juga bisa dimanfaatkan untuk olahraga lari.

“Ini juga potensi untuk menambah Pandapatan Asli Daerah (PAD),” tutupnya.(linda)

Jumlah Pengunjung: 2

Read Entire Article
Sumut Bermartabat| Timika Hot | | |